Cegah Sakit dengan Menguatkan Daya Tahan Tubuh

Advertisement
Cegah Sakit dengan menguatkan Daya Tahan Tubuh.
Daya tahan tubuh lemah membuat mudah terserang penyakit, mulai dari flu, pilek sampai penyakit yang lebih buruk lagi. Menguatkan  daya tahan tubuh bukan hanya membantu mencegah serangan penyakit, tapi juga juga membantu anda merasa senang dan sehat sepanjang tahun. berikut, beberapa cara alamiah menguatkan sistem imun:

  • Konsumsi makanan yang  menguatkan imunitas

Studi-studi menunjukkan, jamur membantu produksi sel-sel darah putih yang diperlukan untuk memerangi infeksi.Kendati pun jamur sudah digunakan selama berabad-abad, para periset belum bisa memastikan bagaimana cara jamur membantu mencegah infeksi. Yang diketahui para ahli adalah, aktivitas penguatan imunitas dari jamur berasal dari beta D-glucan, tapi belum diketahui bagaimana persisnya beta D-Glucan di dalam jamur berefek pada tubuh. Semua jenis jamur berkhasiat.Bawang bombay dan bawang putih juga efektif membantu memerangi infeksi.

  • Makan Sayuran Orange

Sayuran oranye membantu meningkatkan kesehatan kulit, garis pertahanan pertama terhadap infeksi bakteri yang bisa masuk melalui kulit yang luka. contoh sayuran oranye adalah wortel, ubi jalar, tomat dan labu kuning.

  • Minum Teh Hijau Setiap hari

Kemampuan menguatkan imun teh berasal dari alkylamine didalamnya. Para periset mengekspos bakteri dalam tabung uji dengan alkylamine dan menemukan, senyawa ini menguatkan sistem imun dengan meningkatkan jumlah sel-sel khusus pembasmi infeksi, disebut dengan gamma delta T-cell.

Studi lainnya juga mengungkapkan, suplemen teh hijau dapat mencegah pilek dan flu. sebuah studi tahun 2007 yang diterbitkan dalam journal of the American College of Nutrition, menggunakan kapsul campuran camellia sinensis (tanaman teh) selama 3 bulan, membandingkan angka pilek dan flu antara patisipan yang mendapatkan suplemen 2 kali sehari dan yang memndapatkan plasebo. Periset melaporkan formulasi Camellia sinensis memrupakan suplemen  aman dan efektif untuk mencegah s imptom pilek dan flu, dan meningkatkan fungsi gamma delta T-Cell.

  • Dapatkan Zinc


Zinc dapat anda temukan dalam kerang, daging merah, unggas, kacang-kacangan (nut), bean, meningkatkan sintesis sel-sel yang akan menguatkan imunitas secara alamiah.

  • Olahraga Secara Teratur


Olahraga meningkatkan fungsi imun. Jalan kaki setiap hari selama 10 menit. Semua jenis olahraga berkhasit. jadi, jangan berkecil hati karena merasa bukan atlit.
Kuatkan imun
Obat memang membaut kita bertambah kuat, tetapi begitu juga virus dan baktri yang hidup d iantara kita .

  • Minum Suplemen Vitamin D
  • Eliminasi Stres
  • Kuatkan Imunitas
Advertisement
Tag : Flu, Health
Comments
0 Comments
Back To Top